Penyebab Mitsubishi Pajero Sport Hilang Tenaga

Penyebab Mitsubishi Pajero Sport Hilang Tenaga

Pada kendaraan mitsubishi pajero sport sering mengeluhkan terjadinya tenaga hilang tiba-tiba.Dengan munculnya tanda indikator check engine pada dashboar.Jika anda pemilik kendaraan mengalami seperti ini maka segera lakukan pemeriksaan ke bengkel terdekat langganan anda.

Karena dengan adanya indikator itu yang menyala memberitahukan kepada pengemudi untuk infromasi ada yang tidak normal pada enginenya.Untuk mengetahui penyebab dari mana check engine itu menyala maka perlu dilakukan scan injkesi agar lebih tahu penyebabnya dari apa.

Dengan itu maka langsung dituju ke komponen yang mengalami kerusakan.Biasanya yang sering terjadi adalah filter solar yang kotor penyebab check engine menyala.Untuk itu ganti dengan filter solar original agar aliran bahan bakar ke system common rail dapat mengalir dengan lancar.

Tidak hanya itu system EGR ( Exhaust Gas Recirculation ) juga perlu dilakukan pembongkaran dan pemebrsihan.Karena egr adalah jalur gas buang yang masuk ke dalam intake manifold maka sering terjadi kerak yang dapat menutupi jalur egr.

Kendaraan yang telah lama tidak dilakukan service egr maka kotoran kerak akan sangat banyak sekali.Kotoran itu nantinya bisa membuat tarikan engine di mitsubishi pajero sport tidak bertenaga.Dengan dilakukan pembersihan menggunakan bensin atau carburator cleaner maka egr akan kembali bebas dari kerak karbon.Jalur dari exhaust brake juga akan lebih lancar aliranya.

Info trouble Penyebab hembusan angin kurang kencang pada system AC mobil

Hal lain penyebab mitsubishi pajero sport kurang tenaga adalah dari setelan turbonya.Ada beberapa pajero sport type dakar masih kurang tenaga dengan cara distel pada waste gate.Untuk setelan ini waste gate dipendekan beberapa mili saja,karena jika terlalu banyak tekanan turbo bisa terlalu lebih tinggi.Suara abnormal pada turbo akan terdengar karena penyetelan yang berlebih tadi.

Penyebab pajero sport tidak bisa jalan

Untuk semua setelan diatas jika masih kurang maka perlu dilakukan pemasangan  dastek atau samart chip penambah tenaga engine.Alat tambahan ini akan dipasang dikendaraan ada yang dapat pressure sensor dan ada yang dipasang di acceleration pedal position sensor ( APS ).Yaitu dipasng di pedal gasnya hanya dengan plug and play.

Jadi lebih mudah untuk pemasanganya dan tidak merubah kondisi jalur kabel yang asli.Karena pemasangan hanya di seri dengan komponen utama.Dastek atau smart chip ini bisa anda beli dengan memesan lewat bukalapak ( Mitsubishi Center ).Sudah banyak yang pasang dan hasilnya sangat memuaskan.Tenaga engine tidak seperti biasanya dan lebih tinggi dari normalnya.Tarikan dan akselerasi juga lebih spontan.

Baca juga Cara perbaikan steering bunyi kletek-kletek pada honda CRV
Share This :