Mitsubishi mirage dilengkapi dengan system steering yang dikontrol
secara electronik.Tidak lagi menggunakan system hydrolik maupun secara manual
sehingga selalu berhati-hati saat pemasangan aksesories kelistrikan
dikendaraan.Trouble yang pernah saya temui pada mitsubishi mirage adalah
customer mengeluhkan steeringnya terasa berat dan tidak pada seperti
biasanya.Meskipun kendaraan kecil jika electric power steering tidak bekerja
dan ada trouble maka steering menjadi berat.
Saat trouble terjadi steering berat maka akan muncul indikator
steering yang tengahnya ada tanda seru.Jika indikator ini muncul maka ada
permasalahan di system steeringnya.Untuk mengetahui harus menggunakan scan
diagnosa.
Cari self diagnosa permasalahan dan didapatkan ada torque sensor mengalami
masalah.Diperiksa semua fuse dari bagian engine tidak ada yang putus dan
juga rumah fuse di bagian kabin kendaraan.Semua dalam keadaan baik tidak ada
yang putus.Cover steering kami lepas dan diperiksa dari sensor dan komponen
electric power steeringnya.
Dari socket diperiksa dan dalam keadaan ini ada
tambahan variasi foglamp yang relay untuk tambahan fog lamp jumper dari system
steeringnya.Variasi tambahan untuk foglamp yang ambil tegangan dari system
electric power steering kami lepas dan membuat jalur wiring harnes khusus fog
lamp.
Setelah semua terpasang dengan baik maka kami coba steering diputar secara
manualke kanan dan kekiri beberapa putaran saat engine on.Terdengar suara
" Glak " kemudian steering menjadi normal kembali yaitu steering ringan.
Coba cek self diagnosa dan hapus code trouble pada electrical
system dan bisa terhapus.Kendaraan di test drive dan dicoba pada jalan yang
tidak rata untuk mengetes system steeringnya.
Steering masih dalam keadaan
normal dan steering menjadi ringan seperti sedia kala.Tips kali ini adalah jangan sembarang memasang variasi electrical
dengan jumper system kelistrikan yang ada di kendaraan.
Jika akan memasang
variasi lampu sebaiknya membuat jalur wiring harness sendiri dengan fuse dan
saklar sendiri agar tidak mengganggu system kelistrikan di kendaraan.
Share This :
comment 0 comments
more_vert